Cara Mengatasi Error a Required CD/DVD Device Driver is Missing Saat Install Windows

Diposting pada

Cara Mengatasi Error a Required CD/DVD Device Driver is Missing Saat Install WindowsInstall ulang menjadi kebiasaan umum orang-orang yang suka penasaran dengan berbagai sistem operasi, salah satunya Windows. Semisal, ketika Windows 10 baru rilis, banyak orang yang ingin segera mencicipi fitur baru dari Windows 10 ini. Setelah sebelumnya memakai Windows 7 dan berhasil install ulang Windows 10, akhirnya ingin kembali ke Windows 7 lagi. Ketika proses Install ulang Windows 7, mengalami masalah Error a Required CD/DVD Device Driver is Missing.

Pada kesempatan kali ini saya akan menuliskan artikel mengenai cara mengatasi error a required CD/DVD Device Driver is Missing saat Install Windows. Semoga dengan adanya artikel ini, masalah Anda bisa teratasi.

Cara Mengatasi Error a Required CD/DVD Device Driver is Missing Saat Install Windows

Permasalahan ini sering saya alami, dan cara mengatasinya pun bermacam-macam. Saya pernah ketika mengalami masalah ini dan mencoba beberapa cara yang saya tahu dan hanya satu cara saja yang bisa. Jadi pada intinya, silahkan Anda coba cara yang saya berikan ini satu per satu.

Penampakan dari masalah ini.

Cara Mengatasi Error a Required CD/DVD Device Driver is Missing Saat Install Windows
Error a Required CD/DVD Device Driver is Missing

Memindah Flashdisk ke Port lain (USB 2.0)

Cara ini khusus untuk yang install ulang menggunakan Flashdisk. Cara singkatnya seperti di bawah ini.

  • Jalankan Setup Windows.
  • Ketika sudah masuk ke bagian awal Anda install (yang ada tulisan Install Now), silahkan Anda cabut dan pindahkan flashdisk ke port lain.
  • Setelah dipindahkan, langsung klik Install Now untuk melajutkan instalasi.

Ubah SATA ke AHCI

Di bawah ini terdapat cara mengatasi permasalahan ketika install windows melalui ubah SATA ke AHCI. Berikut langkah langkahnya:

  • Masuk ke BIOS
  • Pindah ke Tab Advanced menggunakan tombol arah.
  • Ubah driver dari SATA ke AHCI.
  • Simpan dan coba jalankan setup Windows.
Baca Juga  Cara Mengatasi Modem Tidak Bisa Connect Internet

Download Ulang Windows

Kemungkinan terakhir (yang saya ketahui) penyebab error a required CD/DVD device driver is missing adalah karena file Windows rusak atau corrupt. Jadi, silahkan Anda download ulang di situs remi Microsoft dan burning ke CD/DVD dan coba ulangi langkah instalasi.

Nah, itulah beberapa cara mengatasi error a required CD/DVD device driver is missing. Ingat, saya tidak menjamin cara-cara di atas bisa Anda gunakan karena ternyata penyebab dan cara mengatasi satu masalah ada bermacam-macam.

Mungkin hanya ini saja yang dapat saya bagikan. Semoga artikel ini bisa bermanfaat dan membantu menyelesaikan masalah ini. Terima kasih.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.