Pengertian dan Tugas Web Programmer

Diposting pada

Pengertian dan Tugas Web Programmer – Selamat datang teman-teman TKJ seluruh Indonesia. Masih membahas mengenai Web, kalau postingan sebelumnya membahas Pengertian dan Tugas Web Administrator, pada kesempatan kali ini saya akan menuliskan artikel mengenai pengertian dan tugas Web Programmer. Anak TKJ pasti sudah pernah lah diajarkan materi ini, walau mungkin hanya dasarnya saja. Apa yang dimaksud web programmer itu? Apa saja tugas tugas web programmer?

Pengertian dan Tugas Web Programmer
Web Programmer

Web Programmer dapat diartikan sebagai orang yang membuat dan menulis kode (script) untuk mengembangkan website atau aplikasi dalam bentuk web. Seorang Web Programmer bekerja di bidang teknologi informasi yang mana dalam pekerjaan tersebut, Web Programmer akan melakukan coding seperti yang saya jelaskan. Pada kesempatan kali ini saya akan menjelaskan tentang pengertian dan tugas web programmer. Untuk lebih jelasnya dapat anda simak di bawah ini.

Pengertian dan Tugas Web Programmer

Di atas sudah sedikit saya tuliskan mengenai tugas web programmer yaitu membuat dan menulis script untuk mengembangkan (membuat) sebuah website. Programmer berperan sebagai penghubung semua sumber daya yang digunakan dalam website, mulai dari pemanggilan database, membuat halaman website, hingga mengatur cara pengunjung untuk berinteraksi dengan elemen pada website.

Bahasa pemrograman memang harus dikuasai oleh setiap orang. Terutama untuk anda yang bekerja dalam dunia internet dan terus menggunakan komputer sebagai medianya. Contohnya salah web programmer. Apa saja aplikasi dalam web programmer itu?

Seorang Web Programmer diharapkan bisa dan mampu menguasai bahasa pemrograman baik di sisi cilent maupun server. Selain itu, Web Programmer juga dituntut untuk mampu mengoperasikan database. Adapun bagian aplikasi yang harus dipahami oleh Web Programmer:

  1. PHP, MySQL, dan CGI Perl untuk Unix Base
  2. ASP untuk NT Base
  3. JavaScript dan Applet
Baca Juga  Contoh Laporan PKL Jurusan TKJ (Teknik Komputer Jaringan)

Nah, itulah sedikit artikel mengenai pengertian dan tugas Web Programmer.Tertarik menjadi Web Programmer? ayo segera belajar bahasa pemrograman mulai sekarang. Semoga artikel ini bisa bermanfaat dan menambah wawasan kita semua mengenai Web Programmer. Terima kasih.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.