Unsur Unsur Lingkaran Beserta Pengertian, dan penjelasanya

Diposting pada

Unsur Unsur Lingkaran Beserta Pengertian, dan Penjelasanya – Di sekeliling kita pasti sering menemukan benda benda dengan bentuk yang berbeda beda. Contohnya saja benda berbentuk lingkaran. Ketika di bangku sekolah tentunya para siswa telah diajarkan mengenai bangun datar dan salah satuny adalah lingkaran. Sayangnya, meski sudah sering dijumpai tapi masih ada sebagian yang belum paham apa saja unsur unsur lingkaran.

Melihat kembali fakta itu akhirnya memunculkan pertanyaan sederhana. apa pengertian lingkaran itu? Apa saja bagian bagian lingkaran? Sebenarnya bentuk lingkaran sangat mudah kita jumpai dalam konteks kehidupan nyata. Misalnya pada roda mobil, kue donat, uang koin, cincin, selotip roll dan lain sebagainya. Baik pengertian, bagian, serta unsur unsur lingkaran pun sebenarnya sudah pernah diberikan oleh guru.

Pengertian lingkaran ialah bangun datar yang berasal dari titik titik yang dikumpulkan hingga berbentuk panjang lengkungan sama dengan titik pada pusat lingkarannya. Lingkaran tersebut termasuk dalam jenis bangun datar dua dimensi. Apakah anda tahu apa saja unsur unsur lingkaran itu? Lingkaran memiliki lengkungan yang mengelilingi dan berjumpa di titik pusat sehingga daerah di dalamnya dapat terbentuk. Lingkaran tersebut tentunya juga memiliki keliling dan luas di dalamnya. Bagaimana rumus luas lingkaran? Bagaimana rumus keliling lingkaran? 

Unsur Unsur Lingkaran Beserta Pengertian, dan Penjelasanya

Setiap bangun datar tentunya memiliki unsur unsur atau bagian bagian di dalamnya. Seperti halnya bagian bagian pada lingkaran. Lingkaran pada dasarnya memuat beberapa unsur di dalamnya, dimana letak dan pengertiannyapun juga berbeda. Masing masing unsur tentunya memiliki rumus yang berbeda beda. Selain itu adapula unsur pada lingkaran yang digunakan dalam rumus lingkaran, baik rumus luas ataupun keliling.

Baca juga : Penjumlahan Akar-Akar Persamaan Kuadrat Beserta Perkalian Lengkap

Menghafal bagian bagian lingkaran memang sudah jadi kewajiban para siswa. Pasalnya lingkaran sering dijadikan sebagai bahan tes baik itu ulangan harian ataupun pada saat kenaikan kelas.

Dalam konteks pendidikan unsur unsur lingkaran tersebut memiliki makna, fungsi, dan rumus berbeda. Untuk menguasai semua aspek itu maka kalian harus menghafal betul tiap bagian lingkaran. 

Bagian Bagian Lingkaran

Unsur unsur lingkaran terdiri dari beberapa macam seperti jari jari, juring, busur, diameter, tembereng dan sebagainya. Selain pengertian lingkaran di atas, adapula pembahasan mengenai bagian bagian lingkaran. Berikut penjelasan selengkapnya:

Unsur Unsur Lingkaran Beserta Pengertiannya
Bagian Bagian Lingkaran

Secar agaris besar lingkaran memiliki rumus luas yang dinyatakan dalam πr². Selain itu lingkaran juga mempunyai rumus keliling seperti 2πr atau πd. Lambang π (phi) memang digunakan dalam setiap rumus lingkaran, dimana nilainya 3,14 atau 22/7 disesuaikan dengan koefisien dari jari jarinya. Nilai phi tersebut ialah nilai ketetapannya sendiri yang tidak dapat diubah ubah.

Jika anda telah mengerti apa pengertian lingkaran ini tentunya telah mengetahui bagaimana gambaran dari bagian bagian lingkaran tersebut. Nah pada kesempatan kali ini saya akan menjelaskan tentang unsur unsur lingkaran beserta pengertiannya. Untuk lebih jelasnya dapat anda simak di bawah ini.

Jari Jari Lingkaran

Pengertian jari jari lingkaran ialah garis yang digunakan untuk menghubungkan titik keliling lingkaran dengan titik pusatnya. Dalam gambar di atas, kita dapat melihat letak jari jari lingkaran ini pada garis OD, OA, OC, dan OB.

Jari jari termasuk unsur lingkaran yang menurut saya penting untuk kita pelajari. dalam konteks mapel matematika jari jari dinyatakan dalam bentuk r dan banyak keluar sebagai latihan soal. Misalnya untuk menghitung luas lingkaran kalian perlu mengetahui jari jarinya terlebih dulu.

Titik Pusat Lingkaran

Unsur unsur lingkaran selanjutnya ialah titik pusat ligkaran. Titik pusat lingkaran ialah titik yang terletak di bagian tengah lingkaran secara tepat. Letak titik pusat lingkaran pada gambar di atas ialah di bagian huruf O. Titik pusat merupakan bagian lingkaran yang menjadi sentral penghubung antar jari jari sehingga dapat membentuk unsur lain, misalnya diameter, tembereng, dan busur.

Busur Lingkaran

Bagian bagian lingkaran selanjutnya ialah busur lingkaran. Pengertian busur lingkaran ialah garis lengkung yang termasuk dalam keliling lingkaran. Dalam lingkaran ini terdapat dua jenis busur yaitu busur kecil dan busur besar. Apabila panjangnya melebihi setengah lingkaran, maka dapat disebut busur besar. Namun apabila panjangnya kurang dari setengah lingkaran, maka dapat disebut busur kecil. Letak busur lingkaran pada gambar di atas ada pada garis lengkung CB, AD, AC dan BD.

Diameter Lingkaran

Unsur unsur lingkaran selanjutnya yaitu diameter lingkaran. Pengertian diameter lingkaran ialah garis lurus yang panjangnya terdapat diantara dua titik keliling lingkaran yang dihubungkan hingga melalui titik pusatnya. Untuk itu nilai diameter tersebut dua kali jari jari atau jari jari besarnya setengah dari diameternya. Untuk itu rumus diameternya dapat berupa d = 2r. Letak garis tengah atau diameter lingkaran pada gambar di atas ada pada garis CD dan AB.

Baca juga : Pengertian Diagonal Bidang Beserta Rumus dan Contoh Soal

Tembereng Lingkaran

Bagian bagian lingkaran selanjutnya ialah tembereng lingkaran. Pengertian tembereng lingkaran ialah daerah yang memiliki batasan dari tali busur dan busur lingkaran di dalamnya. Letak tembereng pada gambar di atas dibatasi oleh di tali busur AD dan busur AD.

Unsur lingkaran satu ini juga sering muncul sebagai butir soal yang sangat menyulitkan. Tak sedikit siswa mengeluh pada saat coba mengerjakan soal tembereng lingkaran. Hal itu pun dipicu oleh rumus tembereng yang notabenya kompleks.

Tali Busur Lingkaran

Pengertian tali busur lingkaran ialah garis lurus pada dua titik keliling lingkaran yang saling dihubungkan dan tidak melalui titik pusat lingkaran. Untuk itu tali busur lingkaran apabila diibaratkan seperti pada tali busur panah. Letak tali busur lingkaran pada gambar di atas ada di garis AD.

Apotema Lingkaran

Unsur unsur lingkaran selanjutnya ialah apotema lingkaran. Pengertian apotema lingkaran ialah jarak diantara titik pusat lingkaran dan tali busur yang paling pendek. Biasanya letak garis apotema memang tegak lurus dengan tali busurnya. Letak garis apotema pada gambar di atas ada di garis OF.

Juring Lingkaran

Bagian bagian lingkaran selanjutnya ialah juring lingkaran. Juring ialah daerah pada suatu busur lingkaran yang diapit atau dibatasi oleh dua jari jari. Juring lingkaran pada umumnya terdiri dari dua jenis yaitu juring besr dan juring kecil. Letak juring lingkaran pada gambar di atas ada di bagian juring BOC.

Sudut Keliling Lingkaran

Pengertian sudut keliling lingkaran alah sudut yang berasal dari satu titik keliling lingkaran yang bertemu dengan dua tali busur. Pada gambar di atas, kita dapat melihat sudut keliling ACB yang terbentuk dari tali busur BC yang berjumpa dengan tali busur AC di titik C.

Sudut Pusat Lingkaran

Pengertian sudut pusat lingkaran ialah sudut yang berasal dari dua buah jari jari (OB dan OA) yang saling berpotongan di titik pusat lingkaran. Terbentuknya sudut pusat pada gambar di atas ialah sudut AOB dari titik A, O dan B.

Demikianlah penjelasan mengenai unsur unsur lingkaran beserta pengertiannya. Pengertian lingkaran ialah bangun datar yang berasal dari titik titik yang dikumpulkan hingga berbentuk panjang lengkungan sama dengan titik pada pusat lingkarannya. Semoga artikel ini dapat bermanfaat dan terima kasih telah berkunjung di blog ini.

Baca Juga  Rumus, Sifat dan Contoh Soal Deret Geometri

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.