Sebutkan Ruas Garis Yang Merupakan Jari – Jari Lingkaran

Diposting pada

Sebutkan Ruas Garis Yang Merupakan Jari – Jari Lingkaran – Dalam ilmu Matematika tentunya kita pernah mendengar tentang istilah bangun ruang dan bangun datar. Kedua jenis bangun ini tentunya berbeda. Yang membedakan adalah bentuk bangun datar yang berupa dua dimensi, dimana terdiri dari lebar dan panjang. Sedangkan bentuk bangun ruang adalah tiga dimensi dengan terdiri dari panjang, lebar, dan tinggi.

Salah satu jenis bangun Matematika yang akan saya bahas adalah bangun datar. Bangun datar tersebut berhubungan dengan bangun lingkaran. Apa itu lingkaran? Pengertian lingkaran adalah bangun datar yang berasal dari himpunan semua titik dengan jarak menuju titik pusat yang sama. Benda berbentuk bangun datar ini dapat ditemukan di sekitar kita seperti cangkir, uang koin, jam dinding, dan masih banyak lagi. Lalu sebutkan ruas garis yang merupakan jari – jari lingkaran?

Pada artikel sebelumnya saya telah menjelaskan tentang rumus lingkaran, baik rumus keliling ataupun rumus luas. Selain rumus, adapula beberapa unsur dalam lingkaran. Salah satu unsur lingkaran tersebut adalah jari jari lingkaran. Jari jari lingkaran sendiri adalah jarak yang menghubungkan titik pusat hingga sisi lingkaran dan sebaliknya. Jarak tersebut dapat berasal dari kanan, bawah, kiri, atas, maupun segala arah. Maka dari itu jarak yang berasal dari titik pusat menuju sisi lingkaran tersebut sama besar. Lantas sebutkan ruas garis yang merupakan jari – jari lingkaran?

Sebutkan Ruas Garis Yang Merupakan Jari – Jari Lingkaran

Seperti yang kita tahu bahwa jari jari lingkaran adalah unsur lingkaran yang berbentuk garis dan titik. Bagian lingkaran yang bentuknya titik terletak di bagian pusat lingkaran sehingga dapat dinamakan dengan titik pusat lingkaran. Titik pusat yang menuju titik lingkaran di sisi manapun memiliki jarak yang selalu tetap.

Baca Juga  Secara Politik Kemerdekaan Indonesia Merupakan Wujud Dari

Jari jari lingkaran pada dasarnya memiliki simbol yaitu huruf “r atau R”. Besar jari jari lingkaran tersebut sebenarnya setengah dari besar diameter. Maka dari itu kita dapat menjumpai rumus diameter lingkaran yaitu 2 x r. Jari jari R merupakan garis lurus yang digunakan untuk menghubungkan titik pusat lingkaran dengan sisi manapun lingkaran. Lantas sebutkan ruas garis yang merupakan jari – jari lingkaran?

Lingkaran ini tentunya memiliki beberapa sifat di dalamnya. Sifat sifat bangun datar lengkap tersebut telah saya jelaskan pada artikel sebelumnya. Materi lingkaran ini tentunya telah kita pelajari di bangku sekolah. Materi tersebut bahkan menjadi salah satu bahan soal soal ujian Matematika. Salah satu bentuk soalnya seperti di bawah ini:

Perhatikan gambar berikut!

sebutkan ruas garis yang merupakan jari - jari lingkaran

Sebutkan ruas garis yang merupakan jari – jari lingkaran?

Jawaban.
Ruas garis yang termasuk jari jari lingkaran adalah OD, OC, OB, dan OA.

Seperti yang kita tahu bahwa jari jari lingkaran dapat digambarkan sebagai penarikan garis dari titik pusat ke titik luar lingkaran yang menyentuh bagian garis lengkung. Kemudian adapula diameter lingkaran adalah garis lurus yang digunakan untuk menghubungkan dua titik yang melalui titik pusat pada lengkungan lingkaran.

Jari jari lingkaran tersebut pada dasarnya berhubungan dengan diameter lingkaran. Hal ini dikarenakan kedua unsur lingkaran ini terdapat pada garis yang sama. Inilah penjelasan mengenai jawaban pertanyaan “sebutkan ruas garis yang merupakan jari – jari lingkaran”. Semoga artikel ini dapat bermanfaat dan terima kasih telah berkunjung di blog ini.