Modul TKJ Kurikulum 2013 Pdf Lengkap

Diposting pada

Modul TKJ Kurikulum 2013 Pdf LengkapHalo teman teman TKJ seluruh Indonesia, pada kesempatan kali ini saya akan memberikan modul untuk teman-teman semua, tepatnya adalah modul TKJ kurikulum 2013. Pada tahun ajaran ini, hampir seluruh sekolah memang sudah menggunakan kurikulum 2013. Saya dulu ketika masih siswa TKJ kelas X pernah menggunakan kurikulum 2013 untuk percobaan, namun hanya berjalan beberapa semester saja kembali lagi ke KTSP 2006. Dan alhamdulillah sekarang sudah lulus dan menikmati kerasnya kehidupan yang sesungguhnya, kerja gan.

Modul TKJ Kurikulum 2013 Pdf Lengkap
Modul TKJ Kurikulum 2013 Pdf

Penjelasan singkat mengenai kurikulum 2013. Kurikulum 2013 merupakan pengembangan dan penyempurnaan dari kurikulum KTSP 2006. Untuk standar kompetensi kelulusan, tidak sepenuhnya ditentukan oleh Ujian Nasional (UN), melainkan juga meliputi sikap, pengetahuan, dan keterampilan. Jadi, untuk teman-teman TKJ semuanya, jangan hanya memikirkan tentang nilai Ujian Nasional saja (meski penting) namun pikirkan juga sikap, pengetahuan, dan keterampilan Anda semua. Lakukan perubahan dari yang buruk menjadi baik, dan yang baik menjadi tambah baik.

Modul TKJ Kurikulum 2013 Pdf Lengkap

Dengan modul ini semoga saja Anda menjadi lebih mengetahui mengenai materi-materi apa saja yang dibutuhkan dan bagaimana gambaran materi tersebut. Oh ya, modul TKJ kurikulum 2013 ini sebenarnya sudah lama ada, disini saya hanya melakukan share ulang saja agar teman-teman yang membaca blog ini bisa tahu.

Hak cipta modul ini ada pada Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, dan semua hak cipta dilindungi undang-undang. Jadi, jangan sekali-kali Anda memperdagangkan (memperjual-belikan) modul TKJ ini. Kalau untuk sekadar berbagi kepada teman-teman Anda silahkan, tapi ingat jangan diperjual-belikan.

Link download modul ini berada di server Google Drive dan yang upload adalah seorang guru TKJ juga yaitu Pak Imam Bukhari (gurutekaje.blogspot.com). Terima kasih untuk beliau, saya sudah ijin kepada beliau untuk melakukan share ulang modul-modul ini.

Baca Juga  Pengertian dan Macam Macam Topologi Jaringan Komputer

Download Modul TKJ Kurikulum 2013

Baiklah, bagi guru atau siswa TKJ yang membutuhkan modul ini untuk kegiatan belajar mengajar, bisa download melalui link di bawah ini.

  1. Modul Perakitan Komputer Kelas X Semester 1
  2. Modul Perakitan Komputer Kelas X Semester 2
  3. Modul Sistem Operasi Kelas X Semester 1
  4. Modul Sistem Operasi Kelas X Semester 2
  5. Modul Jaringan Dasar Kelas X Semester 1
  6. Modul Jaringan Dasar Kelas X Semester 2
  7. Modul Pemrograman Web Kelas X Semester 1
  8. Modul Pemrograman Web Kelas X Semester 2
  9. Modul Simulasi Digital Kelas X Semester 1
  10. Modul Simulasi Digital Kelas X Semester 2
  11. Modul Administrasi Server Kelas XI Semester 1
  12. Modul Administrasi Server Kelas XI Semester 2
  13. Modul Sistem Operasi Jaringan Kelas XI Semester 1
  14. Modul Sistem Operasi Jaringan Kelas XI Semester 2

Nah, itulah modul-modul TKJ kurikulum 2013 yang bisa Anda gunakan untuk belajar. Oh ya, jika ada yang butuh modul tambahan yaitu modul TKJ Kelas X, XI, XII Lengkap KTSP 2006 bisa download pada link di bawah ini.

Nah, jika modul tambahan KTSP 2006 sudah tidak digunakan di sekolah Anda, maka itu tidak masalah, tetap pelajari saja karena saya yakin materinya sangat bermanfaat untuk menambah wawasan pengetahuan.

Mungkin hanya ini saja artikel yang dapat saya bagikan, semoga modul-modul TKJ kurikulum 2013 di atas bisa bermanfaat untuk Anda semua. Terima kasih.

4 komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.