Alasan Papua Ingin Merdeka dari Indonesia Beserta Pembahasannya

Diposting pada

Alasan Papua Ingin Merdeka dari Indonesia Beserta Pembahasannya – Mengapa Papua ingin merdeka? Apa alasan Papua Barat ingin merdeka? Negara Indonesia ialah sebuah negara besar yang kaya dengan alamnya sehingga tidak hanya wilayahnya saja besar. Bahkan di kalangan dunia, negara Indonesia terkenal dengan adat istiadat, budaya dan jenis kekayaan lainnya. Di balik kebesaran dari Indonesia ini tentunya adapula beberapa konflik yang muncul dari berbagai sudut.

Negara ini dapat dirawat dengan cara yang tidak mudah karena rakyatnya yang banyak dan wilayahnya yang sangat besar. Bahkan dalam negara berkembang seringkali terdapat beberapa kekurangan yang diperoleh dalam berbagai bidang seperti pembangunan fasilitas pendidikan, teknologi, kesehatan dan pembangunan infrastruktur yang tidak merata sehingga berbagai kecemburuan sosial terkadang dapat timbul.

Alasan Papua Ingin Merdeka dari Indonesia Terlengkap
Alasan Papua Barat Ingin Merdeka

Dalam negara berkembang juga terdapat permasalahan yang berkaitan dengan pemanfaatan dan pengambilan kekayaan alam lokal demi kepentingan orang orang yang terdapat di luar wilayah. Selain itu masih banyak lagi alasan yang berhubungan dengan berbagai kontra antara pemerintah dengan rakyat. Salah satunya ialah gerakan rakyat dalam memperoleh kemerdekaan dari wilayahnya sebagai bentuk aspirasi rakyat kepada pemerintah.

Hal ini tentunya memicu adanya alasan Papua ingin merdeka dari Indonesia. Apa alasan kenapa Papua ingin merdeka dari Indonesia itu? Negara Indonesia pada masa pemerintahan Presiden BJ Habibi pernah kehilangan provinsi Timor Timur. Salah satu wilayah negara Indonesia ini sekarang ini dikenal dengan nama negara Timor Leste. Setelah itu mulai bermunculan berbagai gerakan kedaerahan yang lainnya dengan tujuan membentuk pemerintahannya sendiri dan ingin lepas dari Indonesia.

Alasan Papua Ingin Merdeka dari Indonesia Beserta Pembahasannya

Salah satu gerakan yang bertujuan untuk melepaskan diri dari Indonesia cukup populer dengan nama Gerakan Aceh Merdeka atau GAM. Disisi lain wilayah Papua juga menuntut atas kemerdekaannya. Masyarakat lokal Papua yang menuntut kemerdekaan ini dikenal dengan nama Papua Barat. Lalu mengapa Papua ingin merdeka dari Indonesia? Apa alasan Papua Barat ingin merdeka? Pada kesempatan kali ini saya akan menjelaskan tentang alasan Papua ingin merdeka dari Indonesia terlengkap.

Seperti yang telah kita ketahui bahwa Papua ialah salah satu jenis provinsi di Indonesia dengan wilayah yang luasnya cukup besar. Selain itu Papua juga mempunyai kekayaan sumber daya alam yang melimpah. Wilayah Papua ini memuat kekayaan bahari yang indah, hutan lebat dan juga kekayaan bahari melimpah. Bahkan dalam wilayah Papua juga terdapat hasil bumi berupa tambang emas karena berbagai tambang yang terkandung di bumi seolah tidak akan habis dan sangat melimpah. Karena berbagai kelebihan tersebut lantas apa yang mendasari alasan Papua Barat ingin merdeka itu?

Baca juga : Pengertian Otonomi Daerah Beserta Asas dan Dasar Hukumnya

Mengapa papua ingin merdeka dari Indonesia? Papua memiliki beberapa kekurangan seperti lambatnya perkembangan wilayah Papua yang dibandingkan dengan wilayah lainnya. Sekarang ini kehidupan penduduk Papua asli telah berdampingan dengan masyarakat wilayah lainnya. Untuk itu ada beberapa alasan kenapa papua ingin merdeka. Di bawah ini terdapat beberapa alasan Papua ingin merdeka dari Indonesia yaitu sebagai berikut:

Papua Barat Merasa Dirugikan dari Arus Imigran

Alasan papua barat ingin merdeka yang pertama ialah adanya rasa dari Papua Barat bahwa arus Imigran yang merugikan karena padatnya daerah Indonesia itu. Pulau Papua memang memiliki luas yang sangat besar sehingga tidak begitu banyak jumlah dari penduduk aslinya. Apalagi penduduk aslinya memiliki sikap yang tergolong tertutup dan masih berbenuk suku tradisional. Maka dari itu pengelolaan potensi sumber daya alamnya kurang begitu baik. Disisi lain karena adanya program pemerintah untuk memeratakan penduduk Indonesia sehingga wilayah yang padat penduduk harus dikurangi jumlahnya (misalnya Pulau Jawa) untuk nantinya dipindahkan ke wilayah yang penduduknya jarang (contohnya Papua). 

Melimpah ruahnya kekayaan di bumi Papua menyebabkan para imigran dari wilayah yang padat ingin memanfaatkan atau menggunakannya. Hal ini dilakukan dengan bekal kemampuan yang dimilikinya, baik keterampilan ataupun pengetahuannya. Dengan kemampuan ini pemanfaatan potensi sumber daya alam yang terdapat di Papua dapat lebih optimal. Namun karena inilah banyak imigran yang semakin banyak datang ke Papua.  Inilah alasan kenapa Papua ingin merdeka yaitu adanya rasa terganggu dan tidak nyaman. Bahkan semakin banyaknya pula jumlah imigran yang datang disetiap tahun. 

Papua Memiliki Rasa Ikatan Budaya Dengan Papua Nugini dan Negara Timur Pasifik yang Kuat

Alasan Papua ingin merdeka dari Indonesia yang kedua ialah adanya rasa ikatan budaya dengan negara Timur Pasifik dan negara tetangga Papua Nugini yang lebih kuat. Untuk itulah masyarakat Papua ingin memperoleh pengakuan hubungan tersebut. Di kalangan masyarakat memang terdapat salah satu hal yang sangat kuat yaitu kebudayaan sehingga timbul rasa mempunyai saudara karena kesamaan budaya yang banyak dimiliki. Maka dari itu rasa ikatan atau hubungan yang erat antara rakyat Papua dengan negara di bagian timurnya menjadi tercipta sehingga kemerdekaannya mulai dituntut.

Baca juga : Asas Pemilu di Indonesia Beserta Penjelasan Lengkap

Wilayah Papua yang Tidak Termasuk Dalam Sejarah Kemerdekaan Indonesia

Mengapa Papua ingin merdeka? Alasan Papua Barat ingin merdeka dari Indonesia selanjutnya yaitu karena wilayah Papua pada awalnya tidak termasuk dalam sejarah kemerdekaan Indonesia. Wilayah Papua saat Indonesia mulai merdeka berdasarkan sejarahnya memang tidak termasuk dalam wilayah Indonesia. Dengan kata lain setelah proklamasi kemerdekaan Indonesia terjadi, maka saat itulah Papua masuk dalam pemerintahan Indonesia atau lebih tepatnya pada tahun 1963. Kemudian gerakan gerakan kemerdekaan mulai bermunculan seperti perlawanan dengan pengontrolan de facto setelah Pepera (Penentuan Pendapat Rakyat) atau Act of Free Choice mulai terjadi.

Kekayaan atau Hasil Alam Wilayah Papua yang Melimpah Ruah

Alasan Papua ingin merdeka dari Indonesia selanjutnya yaitu kekayaan atau hasil alam wilayah Papua yang melimpah ruah. Gerakan kemerdekaan rakyat Papua yang dilakukan ini memiliki salah satu bekal berupa sumber daya alam yang dimiliki wilayah Papua cukup melimpah sehingga penduduk lokal sudah semestinya dapat memanfaatkannya untuk kepentingan diri sendiri. Namun pengelolaan sumber daya alam Papua selama ini banyak dilakukan oleh orang luar daerah, walaupun tetap memperhatikan penduduk asli atau warga masyarakat Papua itu sendiri. Tetapi tidak menutup kemungkinan bahwa sumber daya alam masyarakat Papua Barat ingin dikelola sendiri.

Demikianlah penjelasan mengenai alasan Papua ingin merdeka dari Indonesia terlengkap. Alasan kenapa Papua ingin merdeka dari Indonesia menyebabkan beberapa upaya yang dilakukan. Namun Indonesia dan PBB menolak upaya ini dan mempertahankan Papua sepenuh hati supaya tetap menjadi bagian dari negara ini. Semoga artikel ini dapat bermanfaat dan terima kasih telah berkunjung di blog ini.

Baca Juga  Perjanjian Internasional yang Pernah Dilakukan Indonesia (Bilateral dan Multilateral)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.