Fungsi Jaringan Palisade Pada Daun dan Tumbuhan Lengkap

Diposting pada

Fungsi Jaringan Palisade Pada Daun dan Tumbuhan Lengkap – Dalam ilmu Sains pada dasarnya terdapat beberapa cabang di dalamnya, misalnya saja Biologi. Biologi tersebut merupakan cabang dari Sains yang berisi kegiaan praktikum dalam pembuatan barang atau penelitian tertentu. Walaupun materinya tergolong sulit, tetapi cukup menyenangkan untuk dipelajari seperti menghafal jaringan dan struktur tumbuhan yang terdiri dari bagian daun, batang, bunga, dan akar. Masing masing bagian tumbuhan tersebut memiliki strukturnya sendiri.

Apa itu jaringan palisade? Jawaban mengenai pengertian jaringan palisade sendiri tidak diketahui oleh semua siswa. Jaringan ini merupakan jenis jaringan yang terdapat dalam daun tumbuhan. Apa fungsi jaringan palisade? Jaringan palisade memiliki fungsi fungsi yang cukup beragam karena berpengaruh terhadap besar kecilnya sebuah tanaman yang akan tumbuh. Selain pengertian dan fungsi, adapula ciri ciri jaringan palisade dan struktur jaringan palisade yang juga perlu anda pahami.

Daun pada dasarnya mempunyai peran yang sangat penting untuk tumbuhan, karena daun merupakan bagian tumbuhan yang memiliki jaringan palisade dan digunakan sebagai tempat melaksanakan proses fotosintetis. Daun tersusun oleh beberapa jaringan atau strukturnya sendiri, seperti halnya jaringan palisade ini. Nah pada kesempatan kali ini saya akan menjelaskan tentang fungsi jaringan palisade pada daun dan tumbuhan lengkap. Saya juga akan menyertakan pengertian jaringan palisade, ciri ciri jaringan palisade, dan struktur jaringan palisade. Untuk lebih jelasnya dapat anda simak di bawah ini.

Fungsi Jaringan Palisade Pada Daun dan Tumbuhan Lengkap

Ketika dibangku sekolah tentunya siswa telah diperkenalkan dengan gambar jaringan palisade dan hal hal yang berkaitan di dalamya. Materi ini sering dikaitkan dengan bagian bagian tumbuhan lainnya seperti bunga, akar, maupun batang. Materi jaringan palisade pada dasarnya tidak terlalu luas pembahasannya. Hal ini dikarenakan di dalamnya hanya terdapat ciri ciri, pengertian, struktur maupun fungsinya saja.

Sebenarnya beberapa siswa masih kesulitan untuk menghafal apa itu jaringan palisade meskipun faktanya sudah tertera dalam buku pedoman biologi. Bahkan tidak banyak yang tahu ciri ciri jaringan palisade dan fungsi jaringan ini ketika muncul dalam soal soal ujian IPA. Untuk itulah guru menekankan agar siswa benar benar memahami fungsi jaringan palisade pada daun dan tumbuhan untuk dipelajari secara intensif.

Baca juga : Pengertian Spora, Jenis Jenis dan Contoh Tumbuhan Spora

Materi jaringan palisade ini sebenarnya dapat dipahami dan dihafal dengan cara membuat rangkuman sendiri. Hal ini bertujuan untuk memahami materi ini dengan lebih sederhana dan menyeluruh. Di bawah ini terdapat pembahasan mengenai fungsi jaringan palisade pada daun dan tumbuhan, pengertian jaringan palisade, ciri ciri jaringan palisade, serta struktur jaringan palisade yaitu sebagai berikut:

Fungsi Jaringan Palisade Pada Daun dan Tumbuhan
Gambar Jaringan Palisade

Pengertian Jaringan Palisade

Apa yang dimaksud jaringan palisade? Jaringan palisade adalah jaringan yang berisi beberapa sel yang memanjang tegak lurus terhadap permukaan helai pada daun. Bentuk jaringan ini secara garis besar hampir sama seperti tiang yang tegak lurus. Jaringan palisade memiliki salah satu ciri yaitu selnya sedikit rapat dan saling terpisah sehingga dalam ruang terdapat udara antar sel yang mencapai sisi pada panjang selnya.

Sel sel seperti batang yang bentuknya bulat memanjang dan berjejer pada bagian tersebut dengan kandungan zat hijau daun (klorofil) yang lebih banyak dibandingkan jaringan lainnya. Struktur sel jaringan palisade tidak memiliki perbedaan yang banyak dengan struktur sel pada bagian tumbuhan lainnya. Jaringan palisade pada dasarnya memiliki bagian yang paling penting seperti kloroplas dalam materi genetic (RNAs dan DNA), tilakoid, granum, ribosom, strima, dan membran tilakoid. Kloroplas dapat kita temukan dalam jaringan mesofil dengan mudah, terutama sel jaringan palisade ini. Dengan adanya kloroplas, reaksi terjadinya fotosintesis dapat dirangsang.

Baca Juga  Tujuan Pohon Jati Menggugurkan Daunnya Ketika Musim Kemarau

Ciri Ciri Jaringan Palisade

Sebelum membahas tentang fungsi jaringan palisade pada daun dan tumbuhan. Saya akan menjelakan terlebih dahulu mengenai ciri ciri pada jaringan palisade. Jaringan palisade pada umumnya memiliki struktur yang tidak dapat kita lihat secara kasat mata. Hal ini dikarenakan kita membutuhkan alat tertentu untuk melakukan pengamatan seperti mikroskop. Namun kita juga dapat mengenali jaringan palisade menggunakan karakteristik atau ciri ciri di dalamnya yaitu meliputi:

  • Jaringan palisade mempunyai bentuk sel yang tegak, panjang, dan silindris sehingga dapat disebut juga jaringan pagar.
  • Susunan sel sel pada jaringan ini rapat, tetapi ada sedikit ruang disela sela antar selnya jika dibandingkan pada sel jaringan spons (bungan karang).
  • Jaringan palisade terdiri dari beberapa lapis atau selapis sel.
  • Banyak kloroplas yang terkandung dalam setiap sel palisade.
  • Jumlah sel yang terkandung dalam jaringan palisade memang sangat besar.
Letak Jaringan Palisade pada Anatomi Daun
Letak Jaringan Palisade pada Anatomi Daun

Fungsi Jaringan Palisade

Setelah menjelaskan tentang pengertian jaringan palisade dan ciri ciri jaringan palisade di atas. Selanjutnya saya akan membahas tentang fungsi pada jaringan palisade. Dari penjelasan ini apakah anda sudah paham mengenai apa itu jaringan palisade? Jenis jaringan daun tersebut mempunyai beberapa fungsi seperti di bawah ini:

Baca juga : Pengertian Rantai Makanan Beserta Jenis dan Contohnya

Sebagai Tempat Fotosintesis

Jaringan palisade memang memiliki jumlah kloroplas yang banyak sehingga tidak heran jika dijadikan sebagai tempat berlangsungnya fotosintesis. Kloroplas mempunyai sejumlah pigmen dalam proses fotosintesis seperti klorofil yang digunakan untuk menyerap radiasi matahari.

Tempat Penghasil Energi

Fungsi jaringan palisade pada daun dan tumbuhan selanjutnya adalah sebagai tempat penghasil energi. Hasil energi ini berasal dari komponen dioksida (CO2) atau cahaya matahari. Selain itu dengan menggunakan jaringan palisade ini, cahaya yang diperoleh dapat dikonversi menjadi energi. Hal inilah yang ikut serta dalam proses fotosintesis.

Tempat Penguapan Sel

Jaringan palisade berfungsi untuk tempat penguapan sel yang dikeluarkan melalui dinding sel. Penguapan sel ini sebenarnya memang jarang dijelaskan oleh guru, namun dalam buku pedoman biologi dan di internet kita dapat menemukan pembahasan tentang materi tersebut dengan mudah.

Pengolah Senyawa

Sel senyawa dalam tumbuhan dapat diproses oleh jaringan palisade ini untuk dijadikan sebagai bahan organik. Biasanya bahan yang digunakan berbentuk karbohidrat sehingga tumbuhan dapat memiliki bahan makanan utama. Oleh karena itu, tingkat pertumbuhan tanaman akan semakin maksimal jika jaringannya bagus.

Tempat Pembentukan Jaringan

Fungsi jaringan palisade pada daun dan tumbuhan selanjutnya adalah tempat pembentukan jaringan tiang yang ada di daun sehingga nantinya berguna pada jaringan mesofil. Dengan adanya sel ini, kita dapat menggunakannya sebagai perantara utama di lapisan sel daun tersebut.

Tempat Transpirasi

Jaringan palisade dapat melembapkan tekstur daun melalui proses transpirasi. Caranya yaitu dengan menguapkan air agar keluar dari dinding sel parenkim jaringan palisade, kemudian bergerak menuju ruangan interseluler.

Berdasarkan letaknya, struktur jaringan palisade terdiri dari dua jenis yaitu meliputi:

  • Dorsiventral adalah jaringan tiang yang terletak di bagian bawah epidermis.
  • Isolateral adalah jaringan tiang yang berada di kedua sisi pada permukaan daun.

Sekian penjelasan mengenai fungsi jaringan palisade pada daun dan tumbuhan lengkap. Selain fungsi, adapula pembahasan tentang pengertian jaringan palisade, ciri ciri jaringan palisade, dan struktur jaringan palisade. Semoga artikel ini dapat bermanfaat dan terima kasih telah berkunjung di blog ini.