Cara Jepang Mengambil Hati Bangsa Indonesia Adalah Dengan Menjanjikan

Diposting pada

Cara Jepang Mengambil Hati Bangsa Indonesia Adalah Dengan Menjanjikan – Seperti yang kita tahu bahwa datangnya Jepang ke Indonesia membutuhkan taktik tertentu agar dapat menarik simpati rakyat pribumi. Salah satunya dengan cara mendirikan organisasi keagamaan dan kemasyarakatan. Negara Jepang sendiri merupakan salah satu negara yang pernah menjajah bangsa Indonesia. Masuknya Jepang ke Indonesia tersebut melalui Tarakan pada tanggal 11 Januari 1942. Setelah itu negara Indonesia berhasil dikuasai oleh Jepang setelah pada tanggal 8 Maret 1942 membuat Belanda menyerah.

Lantas cara jepang mengambil hati bangsa indonesia adalah dengan menjanjikan apa? Belanda dapat dikalahkan oleh Jepang dengan mudah sampai Indonesia berhasil dikuasai. Namun Jepang menggunakan taktik tertentu untuk menarik simpati dari rakyat Indonesia. Pada awalnya bangsa Indonesia mengganggap Jepang telah menyelamatkan negaranya dari Belanda yang sudah menjajah dalam waktu ratusan tahun lamanya. Rakyat Indonesia membantu Jepang untuk melakukan kampanye militer terhadap Belanda.

Cara Jepang Mengambil Hati Bangsa Indonesia Adalah Dengan Menjanjikan
Pendudukan Jepang di Indonesia

Jepang menarik simpati rakyat Indonesia dengan alasan Jepang sadar bahwa Belanda tidak mudah dikalahkan karena Indonesia telah dikuasai selama ratusan tahun lamanya. Selain itu Belanda juga mempunyai peralatan tentara dan militer di Indonesia yang sangat banyak. Maka dari itu Jepang berupaya untuk menarik simpati rakyat Indonesia agar dapat mengalahkan Belanda dengan mudah serta dapat menguasai Indonesia. Nah pada kesempatan kali ini saya akan menjelaskan tentang cara Jepang mengambil hati bangsa Indonesia adalah dengan menjanjikan apa. Untuk lebih jelasnya dapat anda simak di bawah ini.

Cara Jepang Mengambil Hati Bangsa Indonesia Adalah Dengan Menjanjikan

Seperti yang kita tahu bahwa bangsa Indonesia menyambut hangat pihak Jepang ketika datang karena mereka membuat citra dirinya sebagai saudara tua dari Timur. Maka dari itu kedatangan Jepang tersebut memberikan harapan baik bagi bangsa Indonesia. Bahkan sikap Jepang tersebut juga memperkuat harapan rakyat pribumi karena bangsa Indonesia diiming imingi dengan adanya kemerdekaan.

Baca Juga  Kebudayaan Proto Melayu dan Deutro Melayu Beserta Proses Kedatangannya

Lantas cara Jepang mengambil hati bangsa Indonesia adalah dengan menjanjikan apa? Bangsa Jepang tersebut pada kenyataannya sama seperti bangsa lainnya yang menjajah Indonesia dan bahkan diyakini lebih buruk lagi. Bangsa Jepang tersebut berupaya untuk memenangkan Perang Pasifik dengan memperoleh sumber daya manusia dan alam di Indonesia.

Di bawah ini terdapat beberapa langkah Jepang untuk mengambil hati dan menarik simpati bangsa Indonesia yaitu sebagai berikut:

  1. Jepang datang dan mengaku kepada Indonesia sebagai saudara yang asalnya dari Timur.
  2. Jepang melaksanakan propaganda melalui gerakan 3A yang berisi bahwa jepang sebagai pemimpin Asia, pelindung Asia, dan cahaya Asia.
  3. Jepang menjanjikan kemerdekaan Indonesia.
  4. Jepang memberikan jabatan penting dan membebaskan pemimpin Indonesia.
  5. Jepang mendirikan Pusat Tenaga Rakyat (Putera) dan gerakan yang lain.
  6. Jepang memberikan izin Sang Saka Merah Putih untuk berkibar.

Setelah mengetahui awal kedatangan Jepang tersebut, coba kerjakan contoh soal di bawah ini:

Cara Jepang mengambil hati bangsa Indonesia adalah dengan menjanjikan . . .

Jawaban.
Cara Jepang mengambil hati bangsa Indonesia adalah dengan menjanjikan kemerderkaan. Jepang menjanjikan kemerdekaan dengan tujuan agar Indonesia bersedia membantu memenangkan Perang Pasifik untuk menghadapi Amerika Serikat beserta sekutunya.